Kodim 0501/JP laksanakan Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Operasi Mantap Praja 2024

banner 120x600

Rakyat Merdeka News Jakarta Pusat – Guna mendukung terselenggaranya Pilkada Serentak 2024 yang aman, tertib dan lancar Dandim 0501/JP Kolonel Inf Bangun I.E. Siregar, S.H., MIPOL hadiri Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pilkada Serentak 2024, bertempat di silang Monas, Gambir Jakarta Pusat. Senin (26/11/2024)

Apel Gelar Pasukan Pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS) dalam Rangka Operasi Mantap Praja Jaya 2024 adalah sebuah kegiatan yang diadakan sebagai bagian dari persiapan pengamanan pada Pilkada Serentak 2024. Dalam apel ini, aparat keamanan dari berbagai lembaga, seperti Polri, TNI, dan instansi terkait lainnya.

Kolonel Inf Bangun I.E. Siregar, S.H., MIPOL mengatakan tujuan dari apel ini adalah untuk memastikan bahwa seluruh petugas pengamanan sudah siap dan terlatih dalam menghadapi berbagai kemungkinan situasi yang bisa terjadi saat pemungutan suara. Beberapa hal yang diperhatikan dalam operasi ini termasuk pengamanan jalannya pilkada, pengendalian kerawanan, dan koordinasi antara berbagai instansi untuk memastikan pilkada yang aman, lancar, dan tertib.

“Operasi Mantap Praja Jaya 2024 merupakan salah satu bentuk operasi untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dalam proses demokrasi, memastikan bahwa tidak ada gangguan keamanan yang dapat menghalangi jalannya pemilu. Dalam konteks ini, pengamanan TPS sangat penting karena TPS adalah tempat berlangsungnya proses pemungutan suara yang langsung melibatkan masyarakat”, ungkap Dandim 0501/JP

“Tetap jaga kesehatan, kekompakan dan kerjasama, mari sama-sama kita mendukung terciptanya Pilkada DKI Jakarta yang aman dan tentram”, pungkas Dandim 0501/JP.(Montana)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *