Kriston : Momen Aidul Fitri Lapas Bengkalis Siap Tindak Lanjuti Poin Utama Arahan Dari Direktur Kepatuhan Internal Ditjen PAS

banner 120x600

Rakyatmerdekanews.com, Bengkalis – Dalam rangka memastikan kesiapan layanan kunjungan Hari Raya Idul Fitri 1446 H, seluruh jajaran Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Bengkalis mengikuti Zoom Meeting Pengarahan Kesiapan Layanan Kunjungan Hari Raya Idul Fitri 1446 H yang dipimpin oleh Direktur Kepatuhan Internal Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjen PAS). Kamis, 27 Maret 2025.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Kepala Lapas/Rutan beserta Kepala Pengamanan Lapas/Rutan di seluruh Indonesia, termasuk Kalapas Kelas IIA Bengkalis Kriston Napitupulu, para Kepala Seksi (Kasi), dan staf terkait. Pengarahan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pelayanan serta memastikan kepatuhan petugas dalam menjalankan layanan kunjungan selama perayaan Idul Fitri.

Dalam sesi pengarahan, Direktur Kepatuhan Internal Ditjen PAS menekankan bahwa layanan kunjungan harus berjalan dengan aman, tertib, dan sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) yang telah ditetapkan. Selain itu, beliau juga menyoroti pentingnya profesionalisme petugas dalam melayani keluarga warga binaan yang datang berkunjung.

“Hari Raya Idul Fitri merupakan momen yang sangat dinantikan oleh warga binaan dan keluarganya. Oleh karena itu, kita harus memastikan bahwa layanan kunjungan berjalan lancar, tertib, dan sesuai dengan standar yang berlaku. Keamanan tetap menjadi prioritas, namun kita juga harus memberikan pelayanan yang humanis dan berorientasi pada pemenuhan hak warga binaan,” ujar Direktur Kepatuhan Internal Ditjen PAS dalam arahannya.

Selama pengarahan, beberapa poin utama yang dibahas antara lain:

1. Prosedur layanan kunjungan Lebaran yang harus dipersiapkan, termasuk mekanisme registrasi, alur masuk pengunjung, dan pengawasan selama kunjungan berlangsung.

2. Penguatan pengamanan untuk mencegah potensi gangguan keamanan dan ketertiban di dalam Lapas.

3. Penerapan protokol pelayanan prima yang ramah, cepat, dan transparan agar keluarga warga binaan merasa nyaman selama kunjungan.

4. Antisipasi kendala teknis seperti lonjakan jumlah pengunjung dan ketersediaan fasilitas pendukung selama periode kunjungan berlangsung.

Kalapas Kelas IIA Bengkalis, Kriston Napitupulu, menyampaikan bahwa pihaknya akan menindaklanjuti arahan tersebut dengan melakukan koordinasi internal guna memastikan kesiapan maksimal dalam menyambut kunjungan Lebaran.

“Kami akan memastikan bahwa seluruh jajaran Lapas Bengkalis siap menjalankan layanan kunjungan Lebaran dengan baik. Semua persiapan, mulai dari keamanan, fasilitas, hingga pelayanan kepada pengunjung, akan kami optimalkan sesuai arahan dari Ditjen PAS,” ungkapnya.

Dengan adanya pengarahan ini, diharapkan seluruh petugas Lapas Kelas IIA Bengkalis dapat menjalankan tugasnya dengan baik, sehingga layanan kunjungan Idul Fitri dapat berlangsung dengan lancar, tertib, dan tetap menjunjung tinggi prinsip kemanusiaan dalam sistem pemasyarakatan. (FN)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *