LAMR Dan Kerajaan Negeri Sembilan Malaysia Gali Potensi Kerja Sama

banner 120x600

Rakyatmerdekanews.com, Pekanbaru- Pihak Kerajaan Negeri Sembilan, Malaysia, berkunjung ke Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Provinsi Riau. Minggu, (23/2/25).

Banyak hal yang dibincangkan dalam silaturahmi itu, di antaranya bagaimana menggali potensi kerja sama di bidang kesehatan dan pendidikan.

Kunjungan silaturahmi Kerajaan Negeri Sembilan itu disambut Ketua Umum Majelis Kerapatan Adat (MKA) LAMR Provinsi Riau, Datuk Seri Marjohan Yusuf dan Ketua Umum Dewan Pimpinan Harian (DPH) LAMR Provinsi Riau Datuk Seri Taufik Ikram Jamil. Selain itu, hadir belasan pengurus LAMR lainnya.

Sedangkan rombongan Kerajaan Negeri Sembilan dipimpim YB Hjh. Tengku Zamrah Binti Tengku Sulaiman, yang menjabat sebagai ahli majlis mesyuarat kerajaan Negeri Sembilan, pengurusi jawatan kuasa bertindak kesehatan, perpaduan, penerangan, integrasi nasional NGO, dan ahli undangan negeri kawasan Ampangan, berjumlah 20 orang.

Sebagai pembuka dialog, Ketua Umum Dewan Pimpinan Harian (DPH) LAMR Provinsi Riau Datuk Seri Taufik Ikram Jamil, mengucapkan selamat datang dan mengatakan bahwa Negeri Sembilan ini adalah saudara kandung Riau.

“Hubungan Riau dengan Negeri Sembilan adik beradik, semoga dengan silaturahmi ini hubungan semakin erat,” kata Datuk Seri Taufik, seraya juga mengenalkan satu per satu pengurus inti LAMR Provinsi Riau.

Pada kesempatan itu, YB Hjh. Tengku Zamrah BintinTengku Sulaiman, juga mengucapkan terima kasih atas sambutan. Ia berpandangan, LAMR Provinsi Riau telah berhasil sebagai payung negeri dalam melestarikan dan menjaga adat, budaya Melayu. Begitu juga berhasil menjaga perpaduan (toleransi).

“Antara Riau dengan Kerajaan Negeri Sembilan memang saudara mara, bahkan saudara saya ada yang tinggal di Jakarta,” kata Tengku Zamrah.

Dalam melakukan kunjungan hormat dan jalinan silaturahmi Kerajaan Negeri Sembilan bersama LAMR Provinsi Riau ini, Tengku Zamrah menyebutkan ikut serta enam pengurus hospital (rumah sakit) yang ada Negeri Sembilan.

Yakni, Aurelius Hospital Negeri Sembilan, CMH Specialist Hospital, Salam Senawang Specialist Hospiltal, Mawar Medical Centre Seremban, KPJ Seremban Specialist Hospital, UCSI Hospital.

“Dengan silaturahmi ini kiranya dapat meneroka peluang kerja sama dalam membantu mengeratkan hubungan Kerajaan Negeri Sembilan dengan Pemerintah Provinsi Riau dan LAMR,” harap Tengku Zamrah.

“Tujuan kunjungan kami ini membuka ruang, promosi kesehatan rumah sakit yang ada di Negeri Sembilan. Soal kualitas kesehatan dan pelayanan hospital di Negeri Sembilan sama dengan hospital yang ada di Malaysia lainnya karena semua rumah sakit di Malaysia diawasi kerajaan,” kata salah seorang rombongan dari hospital.

Sementara itu dalam sambutannya, Ketua Umum Majelis Kerapan Adat (MKA) LAMR Provinsi Riau, Datuk Seri Marjohan Yusuf, mengatakan memang banyak hal kiranya dapat dijalin kerja sama, tidak hanya di bidang kesehatan, di bidang pendidikan juga bisa.

“Saya melihat banyak juga universitas yang bagus di Negeri Sembilan, tentunya ini kita bisa kerja sama,” ucap Datuk Seri Marjohan.

Datuk Seri Marjohan juga mengatakan, jalinan silaturahmi ini diharap banyak hal yang bisa diteroka, dan LAMR Provinsi Riau siap menjadi “terompet” agar kerja sama yang erat bisa terjalin.”Ucapnya.(FN)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *