Pangdam Jaya Hadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Pengamanan ISF & Tribrata Jaya Ta. 2024

Rakyat Merdeka News Jakarta – Jakarta Timur, Pangdam Jaya/Jayakarta Mayjen TNI Rafael Granada Baay menghadiri Apel Gelar Pasukan Gabungan dalam rangka Operasi Pengamanan Indonesia International Sustainability Forum (ISF) dan Operasi Tribrata Jaya Tahun 2024, tempat lapangan Apel B3 Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (02/09/2024).

Indonesia International Sustainability Forum (ISF) Tahun 2024 merupakan acara tahunan Pemerintahan Indonesia yang diselenggarakan oleh Kementerian Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi serta didukung oleh Kamar Dagang dan Industri Indonesia.

Apel dipimpin oleh Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) I Laksdya TNI Agus Hariadi didampingi Komandan Korps Brimob (Dankorbrimob) Polri Komjen Imam Widodo.

Sebanyak 9.030 personel gabungan mulai dari TNI, Polri, BNPT, Paspampres, BSSN, BNPB dan Pemda, akan dikerahkan dalam pengamanan lndonesia International Sustainability Forum (ISF) Tahun 2024 yang akan di gelar di JCC Senayan Jakarta Pusat mulai tanggal 5 sampai dengan 6 September 2024.

Apel tersebut dilakukan untuk meyakinkan para pimpinan bahwa setiap individu, satuan tugas dan komando operasi telah bersinergi, dan bekerja sama secara profesional sesuai dengan tugas dan tanggung jawab masing-masing.

Hadir pada Apel tersebut diantaranya Kabais TNI, Deputi 3 Kemenko Marves, Asops Panglima TNI, Danpaspampres, Pangkoopsub I, Kapolda Metro Jaya, PJ. Gubernur DKI, unsur TNI dan Polri serta Pemda.(Montana)

banner 325x300

banner 325x300

banner 325x300

banner 325x300

banner 325x300

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *