Rutinitas Olahraga Di Lapas Bengkalis, Warga Binaan Antusias Ikuti Senam Bersama

banner 120x600

Rakyatmerdekanews.com, Bengkalis – Warga binaan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Bengkalis dengan penuh semangat mengikuti kegiatan senam bersama yang diadakan pada sabtu pagi (7/12/24). Acara ini merupakan bagian dari program pembinaan jasmani dan kesehatan yang rutin dilaksanakan oleh Lapas Bengkalis.

Dengan diiringi musik yang enerjik, warga binaan tampak antusias mengikuti gerakan instruktur senam yang berada di depan. Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk menjaga kesehatan fisik, tetapi juga menjadi ajang untuk meningkatkan kebersamaan serta mengurangi tingkat stres selama menjalani masa hukuman.

 

Kepala Lapas Bengkalis, Muhammad Lukman menyampaikan bahwa kegiatan senam ini merupakan upaya untuk membangun pola hidup sehat di kalangan warga binaan.

“Kesehatan fisik dan mental adalah hal yang sangat penting. Melalui senam bersama, kami berharap warga binaan dapat lebih bersemangat dan menjaga kondisi tubuh mereka selama berada di sini,” ujar Kalapas.

Dengan adanya program seperti ini, diharapkan para warga binaan dapat terus menjaga kesehatan mereka sekaligus mempersiapkan diri untuk kembali ke masyarakat.(FN)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *