RM News, Tangsel — Memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-79 Tahun, Dinas Sosial (Dinsos) Kota Tangerang Selatan menggelar serangkaian lomba penuh semangat dan keceriaan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Seribu di Jl. Raya Serpong Blok A No.1 Kelurahan Kademangan Kecamatan Setu Kota Tangerang Selatan, Senin (19/08/2024).
Perlombaan ini diikuti oleh seluruh pegawai Dinsos, PKH, TKSK, Tagana, dan Pendamping Rehsos dengan beberapa pertandingan seru seperti Jaga Balon, Jaga Lilin Per group, Makan Biskuit, Estafet Bola Pingpong, Memindahkan Karet dengan Sedotan, Lomba Cukurukuk Topi Kawat, dan Ngegelindingin Air.
Pantauan awak media dilapangan terlihat seluruh pegawai antusias memeriahkan berbagai macam perlombaan. M pembawa acara, Diaz juga tak kalah seru dalam memandu jalannya pertandingan.
Kepala Dinas Sosial Kota Tangerang Selatan Mohammad Ervin Arbani menjelaskan, ini masih rangkain dari HUT Kemerdekaan RI Ke-79 tahun, jadi minggu lalu ada beberapa perlombaan di Pemkot Tangsel kemudian hari jumatnya dengan Forkompinda dan hari ini dinsos yang mengadakan.
“Ini pesertanya bukan hanya dinsos saja tetapi ada Tagana, TKSK, DWP, Pendamping Sosial PKH, Pendamping Rehsos, Pekerja Sosial Masyarakat dan mitra-mitra yang lainnya. Kedepannya dengan pagelaran berbagai lomba ini dapat kerja sama, dan kompak, karena yang kita urus ini berurusan sosial jadi yang kita urus masyarakat agar termarginalkan, jadi kita dengan mitra-mitra kita agar bisa menjadi satu frekuensi. “Ujar Ervin.
Sementara itu, Ketua Panitia Acara sekaligus Sekretaris Dinas (Sekdis) Dinsos Ayadih mengatakan, Persiapan pagelaran lomba ini kita hanya dua hari saja dan kegiatan perlombaan tersebut bukan hanya dimaksudkan untuk merayakan kemerdekaan bangsa, tetapi juga untuk mempererat rasa solidaritas persaudaraan dan kekompakan diantara para pegawai.
“Ini moment silaturahmi dan solidaritas persaudaraan dan kekompakan antar pegawai. Semoga dengan pagelaran lomba ini semakin kompak dan solid terus untuk dinsos tangsel. “Pungkas Ayadih. (Yuyun)